Kuliner Malam Tasikmalaya
Kuliner Malam Tasikmalaya di jamin lezat dan murah
Kuliner malam tasikmalaya, merupakan salah satu daerah di jawa barat yang menjadi incaran wisatawan untuk menghabiskan waktu liburan. Pasalnya, akomodasi di sana terbilang lengkap dan ada banyak pilihan tempat wisata yang bagus di kunjungi bersama keluarga.
Selain itu sajian kulinernya juga sangat lezat menggugah selera. Nah, buat Anda yang kebetulan akan makan malam, berikut ini deretan kuliner malam Tasikmalaya yang recommended untuk dicoba.
Ini daftar rekomendasi tempat wisata kuliner malam di Tasikmalaya yang terkenal enak dan murah. Mulai dari makanan khas, jajanan tradisional, camilan legendaris, minuman hangat, hingga menu hits kekinian ada semuanya.
Permainan seru : Slot Bet 100
Daftar rekomendasi kuliner malam di Tasikmalaya
1.Soto Ayam pataruman
Jika bicara seputar kuliner malam Tasikmalaya yang hangat, maka ada Soto Ayam Pataruman yang wajib Anda coba. Berbeda dengan soto ayam pada umumnya, soto ayam di sana memakai kuah santan layaknya soto Betawi.
Isian sotonya ada nasi, daging ayam, kedelai goreng, irisan daun bawang, taburan bawang goreng, dan kuah santan. Cita rasa sotonya terbilang enak, apalagi jika ditambah dengan perasan air jeruk nipis dan sambal, sangat menggoda lidah.
Harga satu porsi soto ayam Pataruman sekitar 30 ribu rupiah. Lokasi warungnya terletak di Jl. Pataruman, Yudanagara, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat. Jam buka pukul 06.00 – 20.00 WIB.
2.Mie goreng jakarta
Bagi Anda penyuka olahan mie, wajib rasanya mampir ke destinasi kuliner Malam Tasikmalaya yang legendaris ini, namanya Mie Goreng Jaka. Harganya memang agak mahal, tapi cita rasanya sungguh juara. Bumbu rempahnya benar-benar terasa, apalagi dimasak memakai arang membuat aromanya semakin sedap. Jika di lihat sekilas, ukuran mienya lumayan besar dengan tekstur kenyal lembut.
Cita rasa masakannya cenderung manis gurih, jika ingin pedas bisa pesan untuk ditambahkan sambal atau cabe saat memasak. Selain mie goreng, ada juga menu mie rebus, nasi goreng, dan nasi mawut (magelangan). Lokasi warung Mie Goreng Jaka terletak di Jl. Tentara Pelajar No.137, Empangsari, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Jam buka pukul 17.00 – 23.45 WIB.
3.Sakoteng ronde cihideung
Kulineran malam di Tasikmalaya paling pas memang mampir ke warung Sakoteng Ronde Cihideung. Seporsi sekoteng rondenya berisi potongan roti tawar, kolang-kaling, pacar cina / mutiara, ronde, dan siraman kuah jahe. Hangatnya kuah jahe begitu nikmat diseruput di tengah udara malam yang dingin. Harganya sekitar Rp 12.000 per mangkok. Lokasi Sakoteng Ronde Cihideung terletak di Jl. Pasar Wetan, Sebrang Mayasari Plaza, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Jam buka mulai pukul 18.00 – 01.00 WIB. Namun pada hari Jumat Sakoteng Ronde ini tutup yah.
4.Susu murni si doel
Menikmati segelas susu murni panas tentu menjadi pilihan tepat untuk menghangatkan tubuh dikala malam hari. Anda bisa pergi ke kedai Susu Murni Si Doel. Di sini Anda akan menemukan susu murni dengan beragam varian rasa, mulai dari strawberry, mocca, vanilla, cokelat, melon, hingga oreo. Sebagai camilan, ada ketan susu, surabi, roti bakar, sosis bakar, dan spaghetti.
Soal harga, Anda tak perlu kuatir karena masih tergolong murah nyaman di kantong, sekitar Rp 7.000 – Rp 15.000. Namun Lokasi Susu Murni Si Doel terletak di Jl. BKR No.9A, Kahuripan, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Jam buka pukul 12.00 – 00.00 WIB.
5.Bubur ayam biasa malam
Sesuai namanya, maka warung Bubur Ayam Biasa Malam buka mulai sore hari hingga malam dini hari. Namun tepatnya pukul 16.00 – 06.00 WIB.
Namun, Sajian buburnya tanpa kuah tapi sungguh enak dengan isian bubur, daging ayam dan ati ampela, dan irisan daun bawang. Anda bisa menambahkan kecap dan sambal agar semakin nikmat. Namun Lokasinya terletak di Perampatan Jl. Gunung Sabeulah dengan Jl. Galunggung, Kelurahan Argasari, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Jam buka mulai pukul 16.00 – 06.00 WIB.
Demikian 5 rekomendasi wisata kuliner malam yang wajib anda coba saat berada di Kota Tasikmalaya. Semoga bermanfaat dan menjadi referensi.